SEMARANG


Semarang.... ibu kota provinsi dari jawa tengah ini memiliki pesona tersediri. kota dengan banyak sejarah ini menjadi rekomendasi buat kamu yang bingung menghabiskan penghujung tahun nanti. dan enaknya kalau mau kesana tak perlu menyiapkan budget terlalu besar, karena disana sangat murah. saya saja sarapan nasi,sayur,lauk dan teh hangat hanya perlu merogoh 7.000 rupiah saja. hmm enak banget kan, dan tips juga buat kamu kalau mau jalan-jalan ke tempat yang berada di kabupaten semarang mending naik kendaraan pribadi aja, karena lebih mudah. o iya di semarang sudah ada akses bus trans semarang lo, dan enaknya jangkauannya luas dan harganya murah banget, untuk umum 3.500 untuk mahasiswa/pelajar 1000. yuk kita kulik wisata apa aja yang ada di semarang kota dan kabupatennya

1. simpang lima
berbeda dengan simpang lima di kediri ya... banyak banget yang ketipu sama tempat ini, dikiranya sama kayak yang dikediri. simpang lima semarang ini kondisinya kayak alun-alun kota gitu, jadi disebut simpang lima karena menjadi pusat dari lima persimpangan jalan besar kota semarang. ada masjid besar tepat didepan simpang lima, jadi janga khawatir untuk yang muslim yang mencari tempat beribadah, banyak juga angkringan-angkringan dan pedagang kaki lima yang siap memanjakan lidah kalian, ada menu makanan yang lucu nih namanya tahu gimbal, wkwkwk, namanya lucu kan???. cobain gih biar pada gak kepo wkwkwk. untuk harga makanan disini gausah khawatir, sama murahnya kok sama sarapan saya tadi wkwkwk. dan disekeliling bundaran simpang lima dipenuhi mall-mall besar, jadi seperti pusat kota gitu, ada pujasera dan semacam food court pinggir jalan juga. dan kalau kalian kesni waktu malam jangan lupa untuk main sepeda lampu ya. gokil banget. seru deh. mainnya jangan sendirian ya mblo ntar ditubruk sama yang pasangan. eh... wkwkwkwkw. murah juga kok untuk sepeda lampunya, yang sepeda disambung harganya murah kok 20k per sepeda untuk yang isi 2 orang, lainnya tergntung kalian juga harus pinter-pinter nego ya....


 



2. Kota Lama
nah ada lagi nih tempat wisata disemarang yang mirip sama wisata di kota lain, "Kota Lama". mirip sama kayak dimana hayo?????. yup mirip sama kayak yang dijakarta ya... emang ini cocok buat kamu yang mau foto vintage ala-ala instagramable gitu... tempatnya cozy banget, serasa ada di tempo dulu emang, ada taman bunganya juga yang kalau malem ada lampu-lampunya, dan banyak juga penjual yang jual pernak-pernik vintage alias barang antik. dari uang,kamera,telepon dan banyak lagi. pokoknya kalau disini harus bisa nahan diri deh soalnya barangnya lucu-lucu dan cocok buat pajangan di rumah kamu dan oleh-oleh buat orang dirumah. selain tempat nya yang instagramable kota lama juga cocok buat kamu ngobrol sama temen,sahabat atau doi hehehe. sayangnya waktu saya kesana lagi banyak perbaikan jalan, jadi ada beberapa tempat yang di tutup jalannya dan banyak debu. ya semoga cepat selesai dan semakin nyaman ya. 





3. Lawang Sewu
nah kalau tempat wisata ini,gak perlu ditanya lagi, kalau ke semarang mah wajib banget kesini nih, tempatnya yang strategis jadi gampang di temuinnya, tempat ini jadi museum yang kece dan instagramable lo, nuansa dominan putih cocok nih buat menuhin feedsmu yang putih-putih wkwkw. untuk harga cukup murah juga, untuk anak-anak dan pelajar seharga 5000 dan untuk umum cukup 10.000 aja, murah kan, dan tempat ini luas banget lo, disini capek juga kalau ditelusuri semua, tapi rugi juga kalau gak ditelusuri semua haha. disini selain bisa buat tempat foto kita juga bisa buat belajar. karena lawang sewu di rawat dan di tanggung jawab-i oleh PT. KAI, jadi disini juga ada banyak cerita dan video stasiun pertama di indonesia, karena stasiun pertama di indonesia juga terletak disemarang, jadi tempat ini juga mengedukasi kita, paket lengkap kan???. hanya saja disini kalian harus sedia camilan dan bawa minum ya, karena di dalam hanya ada restoran fried chicken, dulunya sih ada food court tapi sekarang udah gaboleh, jadi yang gak cocok sama fried chicken bawa makan sendiri ya.... 




4. Rawa Pening
nah setelah asik jalan-jalan di kota semarang sekarang kita cus ke kabupaten semarang, letaknya di ungaran, di daerah sini sudah dataran tinggi, jadi suhunya lebih dingin dan curah hujan lebih tinggi, jadi harus stay jas hujan ya, apalagi kalau musim hujan gini. rawa pening merupakan tempat wisata danau dengan luas 2.670 ha dan bukan hanya danau dan pemandagan indah disini juga bisa dijadikan wisata keluarga, karena disini ada tempat makan juga, yang nyaman dan seru, jadi kalian mancing terus tangkapannya nanti dimasak dan dimakan langsung deh, ada tempat bermain juga, buat kalian yang bawa anak kecil pasti seneng kok, dan disini kadang ada event-event juga jadi rame juga disini. nah balik lagi ke danau nya, untuk menikmati danaunya ada kapal kecil buat kalian rame-rame ngelilingi danau ini selama 30 menit, dengan harga 100.000 per kapal dengan kapasitas 8 orang. tempat ini sangat cocok buat kalian yang mau menenangkan diri dari keramaian kota, karena 30 menit saat ngelilingi danau ditemani silir angin, dan sihiran pemandamgan alam, semua terasa tenang.... hanya ditemani angin, percikan air, dan burung-burung yang cantik. tempat ini sangat-sangat rekomendasi deh, letaknya juga gak terlalu jauh dari kota dan jalannya aman kok buat kalian para cewek naik sepeda motor. 





5. pondok kopi umbul sidomukti
ini tempat keren banget, berada di ketinggian 1200 mdpl, tempatnya sejuk, adem, dan nenangin, pemandangan dari atas bagus banget, ada pegunungan, dari atas pondok kopi umbul sidomukti kelihatan rawa pening juga, kelihatan kota semarang, tempatnya cukup rame juga, banyak spot foto, yang paling penting ada pondok kopi, pondok kopi ini adalah restoran yang cukup nyaman dan kece, letaknya yang berada di ketinggian 1200 mdpl yang buat pondok kopi ini istimewa, namun untuk treknya sedikit berbahaya buat kalian para cewek naik motor sendiri, karena banyak jalanan yang terjal, belum lagi kalau pas hujan deres, jalanan pada licin, jadi harus ekstra hati-hati ya teman-teman, lebih baik kesini naik mobil saja semacam jeep dan lain-lain, karena kalau naik motor terutama matic kasian motornya terlalu berat dan membahayakan diri sendiri juga. tapi memang usaha tidak menghianati hasil kawan-kawan. saat diatas semua usaha untuk sampai disitu akan terbayar dengan pemandangan dan susana yang memanjakan mata,hati,dan jiwa. semua terasa tenang dan lega. 







Happy Travelling guis !


Komentar

  1. Masih sempet ya nulis di blog. Semangat!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih telah menyempatkan waktu membaca tulisan saya :)

      Hapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penanggungan Untuk Pendaki Pemula

Tapak Jejak Kawah Gunung Kelud

Pergi dan Kembali Daerah Istimewa Yogyakarta